1:07:00 pm
0
Seru dan Meriahnya Ar-Rohmah English Carnival 2015
Malang Ar-Rohmah English Carnival (ARREVAL) 2015 yang diselenggarakan oleh Language Improvement Center (LIC) SMA Ar-Rohmah Malang (12/9) yang bertajuk “With Language We Conquer The World” . Acara ini dihadiri oleh Para Finalis SMP/MTs Sederajat se-Jawa Timur.
Acara ini telah menggait puluhan peserta se-Jawa Timur. Acara ini dilaksanakan dalam 3 babak. Babak pertama (31/8) yaitu babak penyisihan yan dilakukan secara online. Babak kedua dan ketiga yang berupa semifinal dan final diadakan (12/9) di SMA Ar-Rohmah. Babak kedua ini berupa tes tulis untuk memilih 8 terbaik yang masuk ke babak final. Babak final sendiri berbeda dengan babak sebelumnya. Pasalnya, pada babak final, peserta diminta untuk memacu talent peserta dalam hal berbicara berupa Speech Contest. Walaupun ada yang peforma para finalis sudah baik namun ada pula beberapa yang demam panggung. Untungnya, semua peserta akhirnya berhasil menyampakan pidatonya.
Setelah para juri berembug, akhirnya diputuskanlah Fadhilah Nur dari SMP Al-Hikmah Surabaya keluar sebagai jawara kali ini. Peserta yang telah duduk di bangku kelas IX ini sukses mengikat hati para juri dengan pidatonya yang sangat antusias. Begitu juga yang terjadi pada Tsabita Qurrota Aini dari SMP Ar-Rohmah Putri  dan Dara Salsabilla dari SMP Negeri 1 Kota Probolinggo yang menyusul di tempat kedua serta ketiga.
Banyak tanggapan dari para peserta dan pendamping peserta yang membajiri acara kali ini.  Seperti yang dikatakan oleh salah satu peserta asal Probolinggo, “Olimpiade ini berjalan dengan lancar dan bagus, pelayanannya juga bagus,” ungkapnya. Kendati demikian, dia mengakui bahwa masih ada kekurangan dalam acara ini.

LIC SMA Ar-Rohmah merasa sangat bangga dapat menghelat olimpiade ini. Bahkan, mereka mempertimbangkan untuk kembali menggelar acara yang sama pada tahun-tahun mendatang. Harapan yang sama juga dipaparkan oleh Ketua Panitia Arreval yang kini duduk di kelas XII, Muh. Amien Marzuq. Dia berharap, event bahasa seperti ini bisa menjadi agenda tahunan sekolah. “Meskipun banyak kekuarangan, saya mengerti karena ini adalah lomba pertama kami. Dan kami berterima kasih kepada pihak yang telah mendukung acara ini meliputi guru pembina, para sponsor, peserta. Semoga Arreval tahun depan dapat lebih baik lagi,” tandasnya.
Next
This is the most recent post.
Older Post

0 comments:

Post a Comment

Coment and Serch in the interest of This Blog